PRIHATIN DENGAN ANGKA PERCERAIAN YANG TINGGI, KUA KECAMATAN MERGANGSAN ADAKAN BIMBINGAN PERKAWINAN SECARA KOLEKTIF
Rabu (23/06/2021) telah terlaksana pembukaan Bimbingan
Perkawinan oleh Kantor KUA Kecamatan Mergangsan. Acara tersebut dibuka
langsung oleh Kepala KUA, Bapak Nanang, S.Ag pada pukul 08.00 di Balai nikah
KUA Kec. Mergangsan.
"Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, dimulai dari hari ini hingga esok hari," jelas Bu N. Sholihat, S.H.I. selaku panitia pelaksana.
Adapun program bimbingan perkawinan ini dilaksanakan bukan tanpa alasan. Pasalnya terjadi banyak perceraian yang terjadi selama beberapa tahun terakhir.
"Bimbingan perkawinan ini dilakukan tidak
terlepas dari realitas yang terjadi hari ini, bahwa angka perceraian cendrung
meningkat," jelas Pak Awwal.
Menurut data yang dikutip pada merdeka.com angka perceraian
di Indonesia beberapa tahun terakhir meningkat. Menurut Dirjen Bimas Islam
Kamaruddin Amin menyebutkan tahun 2015 terdapat 394.246
kasus, tahun 2016 meningkat menjadi 401.717 kasus, kemudian tahun 2017 menyentuh
angka 415.510 kasus dan tahun 2018 meningkat lagi menjadi 444.358 kasus. Sedangkan
pada tahun 2020, tepatnya per Agustus perceraian menyentuh angka 306.688 kasus.
Hal ini diaminkan oleh penghulu senior di KUA Kecamatan
Mergangsan, Bapak Mohammad Abdul Rokhman, S.Ag., M.S.I. Beliau menjelaskan
bahwa perceraian yang terjadi tidak terlepas dari berbagai faktor. Untuk itu
perlu langkah yang solutif seperti memberikan bekal wawasan, penguatan cara
pandang dan peningkatan keterampilan bagi para calon pengantin.
“Program Bimbingan Perkawinan ini dilaksanakan untuk memberikan
bekal kepada calon Pengantin, menguatkan cara pandangnya mengenai hakikat
perkawinan dan meningkatkan keterampilannya sebelum menuju jenjang pernikahan,”
jelas penghulu yang kerap disapa Gus Dur tersebut.
Beliau lebih lanjut menjelaskan mengenai target dan harapan dalam
kegiatan tersebut.
“Kami berharap setelah kegiatan ini selesai, para
peserta dapat menyerap ilmu pengetahuan dalam berkeluarga dan dapat
mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Komentar
Posting Komentar